Kamis, 17 November 2011

Biodata 2NE1 - South Korea

South Korea - Mini Album.

          2NE1 adalah girlband asal Korea Selatan  yang terdiri dari 4 gadis. Mereka adalah Park Bom, Dara, CL dan Minzy.  2NE1 dibentuk oleh YG Entertainment pada tahun 2009.  Single pertama 2NE1 adalah “Fire” yang dirilis pqdq 6 Mei 2009 . Kini mereka telah mengeluarkan satu mini album, 2NE1 dan satu album, To Anyone. Nama 2NE1 adalah singkatan dari ”New Evolution of the 21st Century”  Atau Evolusi Baru di Abad 21.  Berikut biodata dan fakta anggota 2NE1.

2NE1
   
Park Bom
Park Bom
Nama  Asli                  Lee Park Bom, Jenny Park
Nama Panggung        Park Bom
Nick Name                 Bbang Bom ( Roti Bom)
Lahir                          24 Maret, 1984
Tinggi                         165 Cm
Golongan Darah        AB
Posisi                           Vokal utama
                                Menguasai                  Bahasa Inggris, Bahasa Jerman, Bahasa Jepang, Piano, Flute & Cello, Menyanyi, Menari
                                   Fakta                         
·         Paling cantik dan seksi di 2NE1
·         Pernah kuliah di di Lesley University jurusan psikologi   lalu pindah ke Berklee College of Music di Amerika selama 6 tahun
·         Butuh waktu 3 tahun untuk diterima di YGE. Mulanya diterima sebagai trainee.
·         Pernah bersolo karir tahun 2006, sebagai R n B pop singer
·         Tampil di beberapa lagu seniornya seperti Big Bang, G Dragon dan TOP.

Park Bom
·         Ngefans berat sama Mariah Carey
·         Paling muda di keluraga tapi paling tua  2NE1
·         Punya 2 anjing, namanya Choco dan Danchoo
·         Mengatur menu makanannya  dengan makanan sehat
·         Makan banyak  letucce untuk menurunkan berat badan
·         Orang  bilang wajah Bom mirip Dia
·         Bom itu pemalu, introvert dan emosional
·         Suka tidur sambil berjalan
·         Cowok idealnya adalah Jay-Z





Sandara Park
Sandara
Nama  Asli                 Sandara Park
Nama Panggung        Dara
Nick Name                 -
Lahir                          12 November 1984
Tinggi                         162 Cm
Golongan Darah        A
Posisi                           Vokal
Menguasai                  Bahasa Tagalog, Bahasa Inggris,  menyanyi, acting, menari
Fakta                         
·         Kalau manggung  sering  menguncir rambutnya tinggi-tinggi di atas kepala atau rambut model pohon kelapa
·         Sebelum gabung dengan 2NE1 sudah sering tampil di tivi, main film dan punya album  rekaman di Filipina
·         Saat remaja tinggal di Filipina. Dara adalah selebritis asal Filipina
·         Terkenal sejak 2004 saat mengikuti acara pencari bakat di ABS-CBN
·         Pindah ke Korea untuk melanjutkan kuliah, lalu gabung dengan YG Entertainment. Dara diterima sebagai trainee
·         Ketika Sandara ngetop, keluarganya ikut pindah ke Korea
·         Jago pelajaran Matematika dan Fisika
Sandara
·        Jadi  trendsetter. Dara menjadi populer dengan gaya rambut Pohon Kelapa. Gaya rambutnya ini ditiru  banyak artis.
·   Memopulerkan gaya rambut  tenggu, apple hairstyle byeomeori (gaya rambut dengan satu kepangan di depan)
·        Kampung halamannya di Busan
·  Lebih suka SMS karena kalau telepon merasa canggung
·  Punya tanda lahir di kaki kanan yang selalu ditutupinya dengan legging. Itulah mengapa Dara tidak suka pakai celana pendek dan rok
·         Takut sama anjing
·         Pandai mengupas udang dan suka  makan ramen (semacam mie)
·         Cowok idealnya adalah aktor Korea, Won Bin



Lee Chaerin              
Lee Chaerin
Nama Asli                  Lee Caerin
Nama Panggung        CL
Nick Name                 Pig-Rabbit
Lahir                          26 Februari 1991
Tinggi                         162 Cm
Golongan Darah        A
Posisi                           Leader, rapper, vokal
Menguasai               Bahasa Inggris, Jepang, Perancis dan bahasa Korea,  nge-rap, menyanyi, menari.

           Fakta
·         Cewek tomboi
·        Gabung dengan YG Entertainment saat usianya 16 tahun hingga dijuluki Si Misterius 16 Tahun
·     Tujuannya sih bersolo dancer. Tapi  karena ngedancenya oke, maka dia diajak gabung dalam 2NE1
·         Bapaknya seorang professor fisika, Prof Lee Kin Ji. Sang bapak ini juga seorang author cerita untuk anak-anak.
·         Dulunya seorang trainee JYP
·         Bercita-cita ingin menjadi seorang rapper kayak rapper Amerika, Lil Kim
Lee Chaerin
·    Waktu sekolah pakai seragamnya anak laki-laki (celana),  karena sekolah tidak menyediakan celana untuk perempuan
·  Si Pembersih. CL paling tidak bisa melihat kamar berantakan. Semua harus rapi. Makanya dia ditugaskan buat mengorganisir camp 2NE1. Kayak ibu kost aja deh.
·    Karena piawai menguasai 4  bahasa, CL pernah dipakai sebagai penterjemah  antara penari lokal dan luar negeri. Dari merekalah CL belajar hip hop.
·         Jago banget ngedance, termasuk jazz dan ballet
·      Pengin hidup di Mesir, Afrika dan Yunani suatu saat nanti
·         Biangnya tidur. Pernah tidur dalam sehari selama 20 jam
·         Suka banget sama yang namanya paku
·         Sssstt ...  doi punya tahi lalat di dadanya.  



Gong Minji
Minzy
Nama Asli                  Gong MinJi
Nama Panggung        Minzy
Nick Name                 Bom Junior
Lahir                          18 Januari 1994
Tinggi                         161 Cm
Golongan Darah        O
Posisi                           Dancer utama, lead vokal, rapper
Menguasai                  Bahasa Jepang dan  China,  nge-rap , menari dan menyanyi.
Fakta
·         Paling kecil dan paling imut di 2NE1
·         Dijuluki Briliance Dance karena  kemahirannya dalam menari. Bakat ini diturunkan dari neneknya yang juga penari terkenal, Gong Okjin
·         Bergabung dengan YGE sejak kelas 6 SD
·         Keras kepala,  punya jiwa kompetisi tinggi. Sepintas terlihat kuat, padahal hatinya suka melow dan ia menyembunyikannya.
Minzy
·         Direkrut YG  akibat tariannya di Internet yang oke banget. Karena kepiawaiannya menari itu  Minzy menerima banyak pujian.
·         Punya koleksi Gundam
·         Suatu hari nanti pengin jadi fotografer profesional
·         Minzy suka dan pandai menjahit
·         Michael Jackson sebagai pengaruh musikalnya
·         Sangat agamis dan ngefans berat sama Usher
·         Bibir atasnya sangat tebal. Dia bisa dengan seksi menari jenis apapun, termasuk tarian anak-anak
·         Lebih suka pakai gaun dan rok
·         Bercita-cita jadi koreografer dance, ee … malah jadi penyanyi.



2 komentar: